This is the default dialog which is useful for displaying information. The dialog window can be moved, resized and closed with the 'x' icon.

RIBank: Solusi untuk Pembiayaan Usaha Mikro di Sektor Perikanan dan Kelautan

Penulis: Si.Ukhis - Selasa, 31 Agustus 2021 | 22:54 WIB

Indonesia yang dikenal sebagai negara maritim dengan wilayah laut sebesar 5,8 juta kilometer persegi, 17.840 pulau dengan garis pantai sepanjang 95.181 km serta potensi laut tiap tahun yang mencapai $US 1.2 triliun atau setara dengan 10 kali lipat Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) pada tahun 2012 (http://bisniskeuangan.kompas.com, 2012).

Potensi tersebut sejatinya sudah lama dimanfaatkan oleh nenek moyang Indonesia yang dahulu dikenal sebagai pelaut ulung dengan menggantungkan hidup sebagai nelayan tradisional. Hingga saat ini mayoritas masyarakat yang tinggal didaerah pesisir merupakan penduduk yang berprofesi sebagai nelayan baik nelayan tradisional ataupun modern.

Jumlah nelayan di Indonesia sendiri diperkirakan mencapai 2,17 juta.  Menurut survei BPS (Badan Pusat Statistik) hasil sensus 2003-2013, jumlah nelayan tradisional turun dari 1,6 juta menjadi 864 ribu rumah tangga. Kebalikannya, nelayan budidaya justru mengalami kenaikan dari semula 985 ribu menjadi 1,2 juta rumah tangga.

SELENGKAPNYA

Artikel di atas sepenuhnya adalah tanggungjawab penulis seperti tertera dan tidak menjadi bagian tanggungjawab dari redaksi sariagri.id. Baca term and condition